You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Keluhkan Tumpukan Sampah di Jl Serdang III
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Warga Keluhkan Tumpukan Sampah di Jl Serdang III

Warga mengeluhkan tumpukan sampah yang ada di Jalan Serdang III tepatnya di depan Pasar Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat. Tumpukan sampah itu terjadi lantaran sudah dua hari tidak diangkut.

Sampahnya sudah dua hari tidak diangkut, makanya sampai menumpuk di jalan

Tumpukan sampah yang mencapai dua meter tersebut tak ayal membuat aktivitas lalu lintas di Jalan Serdang III menjadi terganggu. Pasalnya sampah yang menumpuk hampir memakan satu lajur jalan. Kendaraan yang melintas pun harus bergantian melewatinya.

"Sampahnya sudah dua hari tidak diangkut, makanya sampai menumpuk di jalan. Posisinya yang berada di depan pintu masuk membuat pembeli enggan lewat sini," ujar Yono (45), salah seorang pedagang buah di Pasar Serdang, Senin(27/4).

Pasca Penertiban, Pasar Serdang Dijaga Satpol PP

Hal senada diungkapkan Sakinah (48), salah seorang pembeli. Ia menyayangkan keterlambatan pengangkutan yang membuat sampah menumpuh di jalan.

"Harusnya disini disediakan kontainer sampah. Ini dibiarin saja di jalan dan sangat mengganggu," keluh Sakinah.

Dihubungi terpisah, Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Pusat, Marsigit mengaku belum menerima laporan terkait tumpukan sampah di lokasi tersebut. Untuk penindakan awal, menurutnya pihak Seksi Kebersihan Kecamatan Kemayoran dapat langsung melakukan pengangkutan.

"Saya sudah minta Kepala Seksi Kebersihan Kecamatan Kemayoran untuk melakukan pengangkutan," jelas Marsigit.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4139 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2803 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1795 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1586 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1477 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik